Laka Tragis di Kerinci, Dua Sepeda Motor Bertabrakan, Satu Korban Tewas di Lokasi

Avatar photo

- Jurnalis

Sabtu, 24 Mei 2025 - 22:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laka Tragis di Kerinci, Dua Sepeda Motor Bertabrakan, Satu Korban Tewas di Lokasi

Laka Tragis di Kerinci, Dua Sepeda Motor Bertabrakan, Satu Korban Tewas di Lokasi

Klikinaja, Kerinci – Kecelakaan lalu lintas terjadi di jalan utama Desa Sungai Tutung, Kecamatan Air Hangat Timur, Kabupaten Kerinci, pada Jumat malam (23/05/2025) sekitar pukul 18.30 WIB.

Dua sepeda motor yang datang dari arah berlawanan dan bertabrakan hebat. Salah satu pengendara dilaporkan meninggal dunia di lokasi kejadian, sementara satu lainnya mengalami luka dan segera dilarikan ke rumah sakit.

Kecelakaan yang melibatkan sepeda motor Honda Blade tanpa pelat nomor yang dikendarai oleh  A (40), seorang petani asal Desa Pugu Semurup, serta Honda Beat bernomor polisi BH 6080 DO yang dikemudikan RKP (14), seorang pelajar dari Desa Sungai Medang.

Kasat Lantas Polres Kerinci, Iptu Into Sujarwo, mengatakan, tabrakan terjadi saat A melaju kendaraannya dari arah ladang menuju Desa Sungai Medang dengan kecepatan sedang. Di saat yang bersamaan, RKP yang datang dari arah berlawanan diduga memacu kendaraannya dengan kecepatan tinggi dan melintasi jalur berlawan arah.

Baca Juga :  Pemkab Kerinci & TNKS Kompak! Bahas Jalan Pungut Mudik – Sungai Kuning, Tetap Jaga Hutan

“Benturan yang cukup keras menyebabkan pengendara Honda Blade meninggal di tempat. Sementara pengendara lainnya langsung dilarikan ke RSU Mayjend H.A Thalib Sungai Penuh untuk mendapat perawatan,” ungkap Iptu Into.

Ditambahkannya, kondisi jalan saat kejadian tersebut dalam keadaan baik dan cuaca cukup cerah. Namun, di lokasi kejadian tidak terdapat rambu lalu lintas, meskipun marka jalan terlihat jelas dengan garis putus-putus.

“Dari hasil pemeriksaan awal, diketahui bahwa kedua pengendara belum memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) C. Hal ini akan menjadi bahan penyelidikan lebih lanjut oleh petugas,” jelasnya.

Baca Juga :  Tragedi Glamping di Solok, Pengingat Bahaya Gas Karbon Monoksida di Ruang Tertutup

Diperkirakan kerugian materi akibat kecelakaan tersebut mencapai sekitar Rp5 juta. Unit Laka Lantas Polres Kerinci telah melakukan olah TKP, untuk menghimpun keterangan dari saksi, dan melaporkan kejadian ini kepada pimpinan untuk dilakukan tindak lanjut.

Pihak kepolisian mengimbau kepada masyarakat, khususnya para orang tua, agar lebih memperhatikan anak-anak mereka dan tidak membiarkan mereka mengendarai kendaraan bermotor sebelum cukup usia dan memiliki dokumen resmi yang sah.

Peristiwa tragis ini diharapkan menjadi peringatan bagi seluruh pengguna jalan tentang pentingnya mematuhi peraturan lalu lintas dan mengutamakan keselamatan berkendara. (Tim)

Berita Terkait

Sugeng Hariadi Lantik 11 Pejabat Baru Kejati Jambi, Tekankan Integritas dan Profesionalisme
10 Tersangka Korupsi Proyek Lampu Jalan Kerinci Segera Disidang di Tipikor Jambi
29 Pejabat Eselon II di Lingkup Pemkot Sungai Penuh Ikuti Job Fit
Pakubuwono XIII Dimakamkan di Imogiri, Fadli Zon Kenang Sosok Sang Raja yang Bersahaja
PT KMH Serahkan Bantuan Obat dan Alat Medis ke RSUD Kerinci
RSUD Kabupaten Kerinci Akhirnya Beroperasi, Layanan Kesehatan Kini Lebih Dekat ke Warga
Harga Emas Antam 1 November 2025 Turun Rp15.000/Gram
1 November Ditetapkan Sebagai Hari Wellness Indonesia, Ajak Generasi Muda Hidup Sehat

Berita Terkait

Kamis, 6 November 2025 - 06:00 WIB

Sugeng Hariadi Lantik 11 Pejabat Baru Kejati Jambi, Tekankan Integritas dan Profesionalisme

Rabu, 5 November 2025 - 15:22 WIB

10 Tersangka Korupsi Proyek Lampu Jalan Kerinci Segera Disidang di Tipikor Jambi

Rabu, 5 November 2025 - 10:43 WIB

29 Pejabat Eselon II di Lingkup Pemkot Sungai Penuh Ikuti Job Fit

Rabu, 5 November 2025 - 08:02 WIB

Pakubuwono XIII Dimakamkan di Imogiri, Fadli Zon Kenang Sosok Sang Raja yang Bersahaja

Selasa, 4 November 2025 - 21:28 WIB

PT KMH Serahkan Bantuan Obat dan Alat Medis ke RSUD Kerinci

Berita Terbaru